MADIUN – Tim Gabungan dari Tim Gegana Brimob Detasemen C, Polda Jawa Timur beserta Polres Madiun Kota menyisir tiap sudut Gereja Katolik Santo Cornelius Kota Madiun. Selain di gereja besar tersebut, petugas juga akan melakukan hal serupa di 58 gereja yang berada di wilayah hukum Polres Madiun Kota.
Kapolres Madiun Kota, AKBP Raden Bobby Aria Prakasa menjelaskan kegiatan tersebut guna menciptakan rasa aman saat umat kristiani beribadah natal selain di gereja, personil juga akan ditempatkan di tempat umum seperti terminal dan stasiun.
“Hari ini kita mensterilisasi seluruh gereja yg ada di Madiun. Harapannya seluruh pelaksaan ibadah baik misa natal maupun natal sendiri bisa berjalan aman nyaman dan kondiusif.” ucap Kapolres Madiun AKBP. Raden Bobby Aris Prakasa.
Kepala Paroki Gereja Katolik Santo Cornelius Kota Madiun, Romo Antonius Yanuardi Hendro Wibowo mengatakan pihaknya mengapresiasi jaminan keamanan dan keselamatan yang diberikan petugas kepolisian saat mereka merayakan Hari Raya Natal.
“Kami sungguh merasa terlindungi juga merasakan nanti semoga ibadah juga bisa berjalan aman dan nyaman.” ucap Romo Antonius Yanuardi Hendro Wibowo Kepala Paroki Gereja Katolik Santo Cornelius Kota Madiun.
Antonius menambahkan guna menerapkan protokol kesehatan selama misa natal hanya jemaat terdaftar saja yang bisa masuk ke dalam gereja, sedangkan jumlah jamaat yang terdata adalah 2600 jamaat se Kota Madiun.