JATIM – Gunung Semeru kembali erupsi pada pagi ini, Malang, Jawa Timur Senin (12/2/2024). Abu vulkanik mencapai 800 meter dari atas puncak.
“Kolom abu teramati berwarna putih hingga kelabu dengan intensitas sedang hingga tebal ke arah tenggara,” kata Petugas Pos Pengamatan Gunung Semeru Yadi Yuliandi dalam keterangan tertulis, Senin (12/2/2024).
Yadi menjelaskan meskipun asap kawah tidak teramati, akan tetapi erupsi kali ini terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 22 mm dan durasi 131 detik.
“19 Kali gempa Letusan/Erupsi dengan amplitudo 10-22 mm, dan lama gempa 71-164 detik,” jelasnya.
PVMBG mengimbau tidak melakukan aktivitas apapun di sektor tenggara di sepanjang Besuk Kobokan, sejauh 13 km dari puncak (pusat erupsi).
“Selain itu terjadi 1 kali gempa Guguran dengan amplitudo 3 mm dan lama gempa 57 detik. Dan juga 11 kali gempa embusan dengan amplitudo 3-7 mm, dan lama gempa 38-60 detik,” tutupnya