JAKARTA – PDI Perjuangan (PDIP) akan segera mengumumkan bakal calon gubernur (Cagub) yang akan diusung untuk Pilkada 2024 di sejumlah provinsi, termasuk Jakarta, Jawa Tengah, dan Banten.
Pengumuman ini dikabarkan akan dilakukan pada Senin (26/8/2024) siang. Namun, Ketua DPP PDIP, Djarot Saiful Hidayat, meminta masyarakat untuk menunggu hingga saat yang telah ditentukan.
“Kita tunggu saja pengumuman nanti siang,” ujar Djarot saat dimintai konfirmasi pada Senin pagi.
Sebelumnya, PDIP telah mengindikasikan akan segera mengumumkan calon-calon yang akan diusung dalam Pilkada Serentak 2024, menyusul putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang menurunkan ambang batas pencalonan kepala daerah.
Di antara nama-nama yang santer terdengar untuk maju sebagai calon gubernur adalah Anies Baswedan dan Rano Karno untuk DKI Jakarta. Sementara untuk Jawa Tengah, nama-nama yang muncul adalah Andika Perkasa, Hendrar Prihadi, dan Rukma Setyabudi, yang semuanya merupakan kader PDIP. Di Banten, nama Airin Rachmi Diany dan Ade Sumardi dikabarkan menjadi kandidat kuat.
Ketua DPP PDIP Bidang Kehormatan Partai, Komarudin Watubun, mengungkapkan bahwa pengumuman ini sangat dinanti mengingat waktu pendaftaran calon kian dekat.
“Ya, mungkin akhir pekan ini, sekitar tanggal 23-24 Agustus, akan menjadi gelombang terakhir untuk keputusan rekomendasi ke daerah. Kan, ada juga koalisi yang perlu dipertimbangkan,” kata Komaruddin di Jakarta pada Selasa, 20 Agustus 2024.
Lebih lanjut, Komarudin menekankan bahwa putusan MK memberikan kesempatan lebih luas bagi calon-calon yang ingin maju, meskipun tetap ada persentase ambang batas yang harus dipenuhi.
Untuk Pilgub Banten, PDIP telah lebih dulu menyatakan dukungannya kepada Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Airin Rachmi Diany, sebagai Bacagub di Pilkada Banten 2024. Airin dipasangkan dengan Ketua DPD PDIP Banten, Ade Sumardi, dalam sebuah deklarasi yang berlangsung di ICE BSD, Tangerang Selatan, pada Minggu, 25 Agustus 2024.
Ketua DPP PDIP, Ahmad Basarah, menjelaskan bahwa dukungan kepada pasangan Airin-Ade telah terjalin sejak awal Juni 2024.
“Alhamdulillah, sejak 7 Juni 2024, saya sering berkomunikasi dengan Ketua DPD Golkar Banten, Bu Tatu Chasanah, untuk menjajaki kerja sama politik ini. Hampir dua bulan kami berdiskusi mengenai peluang kerja sama tersebut,” ungkap Basarah.
Basarah juga menyebutkan bahwa dirinya bersama Ribka Tjiptaning mengusulkan agar kerja sama politik dengan Partai Golkar dalam Pilgub Banten bisa mendukung pasangan Airin-Ade sebagai Cagub dan Cawagub Provinsi Banten.