Beberapa produsen otomotif menghadirkan mobil konsep dengan teknologi canggih di ajang pameran otomotif terbesar dan paling prestisius di Asia Tenggara, Gaikindo Indonesia International Auto Show 2024 (GIIAS 2024) yang berlangsung 18 Juli hingga 28 Juli 2024 di ICE BSD Tangerang Selatan.
Mobil konsep adalah mobil yang menjadi inovasi, gagasan, atau ide yang masih berbentuk rancangan. Ini jadi tahap awal dalam pembuatan kendaraan. Nantinya, konsep terus dikembangkan sampai dipasarkan ke konsumen. Mobil konsep tidak bisa langsung dicetak atau diproduksi. Para insinyur harus memikirkan matang-matang konsep kendaraannya sebelum berlanjut ke tahap prototipe.
Mobil konsep menjadi penanda arah masa depan dan visi teknologi masing-masing produsen untuk menghadirkan produk yang lebih baik ke depannya. Beberapa produsen mobil pun memboyong mobil konsepnya di GIIAS 2024. Berikut beberapa mobil konsep yang ada di GIIAS 2024 :
Seres 9 Concept
Seres 9 Concept menawarkan konsep full size Luxury SUV listrik yang dilengkapi dengan teknologi AI dengan lebih dari 300 fitur cerdas dan canggih. Eksteriornya didesain dengan tampilan modern dan premium. Seres 9 Concept memiliki jarak tempuh hingga 630 km (berdasarkan WLTC) dengan akselerasi 0-100 km per jam dapat ditempuh hanya dalam waktu 4,3 detik.
Lexus Electrified Sport Concept
Desain mobil ini mirip dengan supercar Lexus, yaitu LFA, namun dengan sentuhan yang lebih modern pada lekuk bodinya. Tanpa adanya knalpot, mobil konsep ini menegaskan ketergantungannya pada tenaga listrik. Kabar beredar bahwa mobil konsep ini akan menggunakan baterai yang mampu menempuh jarak hingga 700 km.
Lexus tidak hanya fokus pada tampilan mewah dan elegan, tetapi juga pada performa. Mereka mengklaim bahwa akselerasi Lexus Electrified Sport Concept dari nol hingga 100 kilometer per jam dapat dicapai dalam waktu 2 detik, menunjukkan perhatian Lexus terhadap aspek performa yang tinggi.
Toyota FT-3e
Toyota FT-3e Concept mengusung BEV (Battery Electric Vehicle) memperlihatkan ekspansi teknologi Toyota dengan menghadirkan carbon neutral technology yang lengkap dan berkelanjutan. Mobil konsep FT-3e (Fuel Cell EV) Konsep mobil listrik tersebut digadang jadi pengganti bZ4X yang sudah hadir beberapa tahun lalu. Dimensinya sedikit lebih panjang dan lebar, serta lebih ceper.
Suzuki eVX
eVX merupakan kendaraan listrik konsep dari Suzuki yang tampil perdana di Asia Tenggara pada ajang GIIAS 2024. eVX adalah konsep mobil listrik pertama dari model strategis dunia EV yang digadang oleh Suzuki sebagai kendaraan ramah lingkungan dengan desain SUV, dirancang untuk dikendarai di jalan raya maupun offroad.
Mengusung tema “High-tech X Adventure,” kendaraan ini merupakan perpaduan antara teknologi tinggi dengan siluet SUV. Pengembangan eVX bertujuan agar BEV Suzuki mampu berjalan dengan penuh tenaga, baik di perkotaan maupun di medan offroad. Tim Suzuki akan melengkapi eVX dengan sistem penggerak roda EV 4WD ALLGRIP terbaru, sebuah evolusi khusus mobil listrik dari sistem yang telah dikembangkan Suzuki di masa lalu.
Daihatsu Me:Mo
Daihatsu menghadirkan mobil konsep Me: Mo. Menggabungkan kata Me dan MObility dengan desain yang menyenangkan dan bergaya, serta desain eksterior yang dapat dikustomisasi sesuai dengan keinginan penggunanya. Tampilannya sangat unik dan dikustomisasi seperti mainan lego.
Daihatsu Me:Mo memiliki 2.955 mm, lebar 1.475 mm dan tinggi 1.590 mm, dengan jarak sumbu roda 1.985 mm. Dimensi yang mungil membuat mobil ini masuk ke dalam segmen kei car. Secara tampilan, Daihatsu Me:Mo tampil futuristis berkelir abu-abu dan hitam dengan body mengotak. Bagian bumper berwarna hitam mendominasi bagian depan dan dilengkapi dengan lampu model pixel.
Honda Sustaina C-Concept
Honda memperkenalkan dua model konsep yaitu Honda Sustaina-C Concept dan Honda Pocket Concept. Khusus buat Sustaina-C Concept didasarkan pada konsep Ego dan Eco. Ego punya makna apa yang ingin dilakukan, sedangkan Eco yaitu ramah lingkungan pada saat yang bersamaan.
Secara tampilan Sustaina-C Concept punya desain yang minimalis. Bodinya punya motif ala batu granit atau marmer, material ini dapat mengurangi emisi selama produksi hingga 45 persen. Bahan daur ulang dan panel yang tidak dicat juga dapat menyumbang pengurangan 80 persen emisi CO. Selain itu panel bodi juga tahan panas sinar matahari sehingga warnanya tidak memudar. Karena masih konsep belum ada konfirmasi mengenai jantung mekanis. Kemungkinan yang masuk akal mobil ini akan dibekali dengan motor listrik dan baterai 35,5kWh yang digunakan Honda e.