JAKARTA — Isu dugaan hubungan spesial antara Ridwan Kamil dan Aura Kasih semakin ramai diperbincangkan publik. Jejak digital yang sebelumnya luput dari perhatian kini kembali mencuat dan dianggap sebagai “kode” yang menguatkan dugaan tersebut.
Unggahan lawas Aura Kasih, lukisan, hingga ucapan publik menjadi sorotan. Tak hanya dari Aura Kasih, sinyal dugaan hubungan juga muncul dari Ridwan Kamil yang kerap menyelipkan nama Aura Kasih dalam pantun di berbagai kesempatan.
Sejak 2021, mantan Gubernur Jawa Barat itu beberapa kali menutup sambutannya dengan pantun yang menggunakan nama Aura Kasih sebagai sampiran. Misalnya saat acara perpisahan Pangdam III/Siliwangi Nugroho Budi Wiryanto, Ridwan Kamil berpantun:
“Aura Kasih nampang di baliho
Konser Jumat di Cibiru
Terima kasih kami ucapkan ke Pak Nugroho
Sukses dan sehat di tempat yang baru.”
Hal serupa kembali terjadi saat MTQ ke-37 Jawa Barat di Sumedang pada Juni 2022, serta ketika Ridwan Kamil bergabung dengan Partai Golkar pada 2023. Nama Aura Kasih kembali muncul sebagai sampiran pantun ucapan terima kasih.
Pantun yang dulunya dianggap sekadar hiburan kini justru dipandang sebagai teka-teki yang berkaitan dengan isu hubungan pribadi. Publik pun ramai menafsirkan pantun tersebut sebagai “kode” tersembunyi.
Reaksi netizen beragam, sebagian menganggap pantun itu sebagai bukti kedekatan, sementara lainnya menilai hanya sebagai gaya khas Ridwan Kamil dalam berpantun.
Berikut pantun Ridwan Kamil yang terdapat nama Aura Kasih di dalamnya:
“Aura Kasih pergi makan rendang
Atta Halilintar pergi makan bakso tulang
Terima kasih untuk masyarakat Sumedang
MTQ Jabar sukses dengan gemilang”
(diucapkan pada MTQ ke-37 Jawa Barat di Sumedang (Juni 2022))
“Aura Kasih naik dokar ke Surabaya
Perginya belanja baju kebaya
Terima kasih Golkar atas penerimaannya
Mari bersama sejahterakan Indonesia”
(diucapkan saat bergabung dengan Partai Golkar (2023))