Peristiwa angin puting beliung melanda Desa Pondok Udik, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Senin (29/12/2025) sore. Terjangan angin kencang tersebut mengakibatkan bagian pesawat dari gudang pesawat bekas terhempas dan menimpa rumah warga.
Kepala Desa Pondok Udik, M. Sutisna, mengatakan puting beliung membawa potongan bangkai pesawat dari lokasi penyimpanan pesawat bekas yang berada sekitar 300 meter dari permukiman warga.
“Pada hari ini, Senin 29 Desember, telah terjadi musibah akibat angin puting beliung. Salah satu dampaknya, bangkai pesawat dari jarak kurang lebih 300 meter terbang dan menimpa rumah warga kami,” ujar Sutisna saat ditemui di lokasi kejadian.
Menurutnya, puing yang menghantam rumah warga diduga merupakan bagian sayap pesawat yang sebelumnya tersimpan di area yang dikenal sebagai “kuburan pesawat”.
“Kalau kita lihat, itu bagian dari sayap pesawat. Potongan sayap pesawat dari lokasi penyimpanan tersebut terbawa angin puting beliung,” jelasnya.
Sutisna menambahkan, peristiwa puting beliung terjadi sekitar pukul 14.30 WIB dan berlangsung sangat singkat, kurang dari dua menit, namun dampaknya cukup signifikan.
“Kejadiannya singkat, tidak sampai dua menit. Tapi langsung membawa terbang bangkai pesawat dan menimpa dua rumah warga,” ungkapnya.
Tidak dilaporkan adanya korban jiwa dalam peristiwa ini. Aparat desa bersama warga setempat masih melakukan pendataan kerusakan serta koordinasi untuk penanganan lanjutan pascakejadian.