JAKARTA – Timnas Indonesia harus mengakhiri perjuangannya pada Piala AFF 2024 setelah kalah 0-1 dari Filipina dalam laga penentuan di Stadion Manahan, Solo, pada Sabtu (21/12). Kekalahan ini membuat Indonesia terpuruk pada posisi ketiga Grup B dan gagal melangkah ke babak semifinal.
Perjalanan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 berakhir di sana, yang juga menandai berakhirnya semua pertandingan mereka pada tahun ini.
Para pendukung Garuda harus menunggu cukup lama untuk kembali menyaksikan aksi timnas, karena jeda menuju pertandingan berikutnya cukup panjang, hampir tiga bulan. Timnas senior yang dilatih Shin Tae-Yong akan kembali beraksi di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, yang akan dimulai pada 2025 mendatang.
Berikut jadwal lengkap pertandingan Timnas Indonesia:
- 20 Maret 2025: Australia vs Indonesia (tandang)
- 25 Maret 2025: Indonesia vs Bahrain (kandang)
- 5 Juni 2025: Indonesia vs China (kandang)
- 10 Juni 2025: Jepang vs Indonesia (tandang)