JAKARTA – Simak jadwal Liga 1 2024/25 pekan ke-25 pada minggu ini, bakal tersaji laga panas papan atas memperebutkan puncak klasemen.
Laga Persebaya Surabaya vs Persib Bandung yang berlangsung di Gelora Bung Tomo bakal menjadi sorotan. Persib yang saat ini di puncak klasemes dengan 51 poin.
Sementara Persebaya Surabaya hingga pekan ke-24 di posisi ketiga dengan 41 poin, selisih dua poin dari Dewa United di posisi kedua dengan 43 poin.
Persebaya tentunya memiliki dua misi besar yakni memperkecil selisih poin dengan Persib sekaligus menjaga selisih poin dengan Dewa United.
Head to Head
Persebaya Surabaya dalam 5 laga terakhir, mencatat 3 kemenangan, 1 imbang, dan 1 kekalahan. Mereka sedang dalam tren positif dan cukup kuat saat bermain di kandang.
Sedangkan Persib Bandung, dalam performa luar biasa juga dengan 4 kemenangan dan 1 hasil imbang dari 5 laga terakhir.
Pada putaran pertama musim ini, Persib menang meyakinkan dengan skor 3-1 atas Persebaya. Pada lima pertemuan terakhir, Persebaya hanya sekali menang, dan sekali imbang.
Laga pekan ke -25 ini bukan pekerjaan mudah bagi Persebaya mengingat Persib tim yang paling sedikit kalah musim ini, tercata hanya sekali kalah.
Persik Kediri vs Dewa United
Laga panas lainnya, runner up klasemen sementara Dewa United bertandang ke kandang Persik Kediri di Stadion Brawijaya.
Dewa United harus berwaspada bila tidak ingin kehilangan posisi. Sedikit inkonsistensi dengan 2 kemenangan, 1 seri, dan 2 kekalahan dalam periode yang sama.
Sementara Persik meski di posisi ke-11 klasemen, tampil cukup konsisten di laga terakhir, dengan hasil 3 kemenangan, 1 seri, dan 1 kekalahan dalam 5 pertandingan terakhir.
Berikut adalah jadwal pertandingan BRI Liga 1 pekan ke-25 yang akan berlangsung dari tanggal 1 hingga 4 Maret 2025:
Sabtu, 1 Maret 2025:
20:30 WIB: Persik Kediri vs Dewa United
20:30 WIB: Persebaya Surabaya vs Persib Bandung
20:30 WIB: Semen Padang vs PSBS Biak
Minggu, 2 Maret 2025:
20:30 WIB: Bali United vs Persita Tangerang
20:30 WIB: Madura United vs PSM Makassar
20:30 WIB: Borneo FC vs Persis Solo
Senin, 3 Maret 2025:
20:30 WIB: PSS Sleman vs Barito Putera
Selasa, 4 Maret 2025:
19:30 WIB: Malut United vs Arema FC
20:30 WIB: Persija Jakarta vs PSIS Semarang
Semua pertandingan akan disiarkan secara langsung melalui platform OTT Vidio. Pastikan Anda tidak melewatkan laga seru, terutama pertandingan antara Persebaya Surabaya melawan Persib Bandung yang diprediksi akan berlangsung sengit.
Klasemen sementara BRI Liga 1 2024/25 hingga pekan ke-24:
1. Persib Bandung – 51 poin
2. Dewa United FC – 43 poin
3. Persebaya Surabaya – 41 poin
4. Persija Jakarta – 40 poin
5. Bali United FC – 38 poin
6. Borneo FC – 38 poin
7. PSM Makassar – 36 poin
8. Malut United FC – 36 poin
9. Arema FC – 36 poin
10.Persita Tangerang – 35 poin
11.Persik Kediri – 34 poin.***




