Kategori
Kaesang Pangarep Ungkap Alasan Nebeng Jet Pribadi ke AS
JAKARTA – Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep mengklarifikasi mengenai penggunaan jet pribadi saat kunjungannya ke Amerika Serikat bersama istrinya, Erina Gudono.
Dalam pernyataannya, Kaesang menjelaskan bahwa pada 18 Agustus lalu, ia menggunakan pesawat jet pribadi milik seorang teman, dengan istilah yang sering digunakan adalah ‘numpang’.
Namun, Kaesang tidak menyebutkan siapa teman tersebut yang memiliki jet pribadi yang digunakannya untuk perjalanan ke AS.
“Untuk informasi lebih lanjut mengenai pemilik pesawat, sebaiknya ditanyakan langsung ke KPK,” tutupnya.