Aparat gabungan TNI-Polri yang tergabung dalam Satgas Operasi Damai Cartenz terlibat kontak senjata dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Bandara Aminggaru Ilaga, Distrik Omukia, Kabupaten Puncak, Papua Tengah, pada Rabu, 18 Juni 2025.
Kepala Satgas Humas Damai Cartenz, Komisaris Besar Polisi Yusuf Sutejo, membenarkan adanya aksi penembakan yang dilakukan oleh KKB Omukia pimpinan Jeki Murib. Saat ini, aparat keamanan masih melakukan penyisiran di kawasan hutan sekitar bandara untuk memastikan situasi benar-benar aman dari gangguan kelompok bersenjata tersebut.
Dalam keterangannya, Kombes Pol Yusuf Sutejo menyampaikan bahwa pemantauan lewat drone mendeteksi tiga orang KKB yang membawa senjata laras panjang jenis M16, AK-47, serta senjata api pendek. Ia menegaskan bahwa tidak ada korban jiwa maupun kerusakan material akibat serangan tersebut. Aparat gabungan langsung merespons cepat dengan penyisiran dan pengejaran terhadap para pelaku.
Selain penyisiran di sekitar area hutan, aparat gabungan TNI-Polri juga memperketat penjagaan di sejumlah objek vital dan meningkatkan patroli keamanan. Langkah ini diambil guna mengantisipasi potensi gangguan lanjutan dan memberikan rasa aman kepada masyarakat di wilayah Kabupaten Puncak.
Caption | Admin: Raihana