JAKARTA – Liverpool tengah bersiap menghadapi tantangan berat pada ajang Liga Champions musim 2025/2026. The Reds dijadwalkan menjamu Real Madrid di Anfield pada Rabu (5/11/2025) dini hari WIB, dalam laga sarat gengsi yang diperkirakan berlangsung sengit.
Pertandingan ini menjadi peluang bagi pasukan Arne Slot untuk menjaga tren positif usai kemenangan atas Aston Villa di Premier League akhir pekan lalu. Namun, ujian berat menanti, karena Real Madrid datang sebagai salah satu kandidat kuat juara.
Pelatih asal Belanda itu menyadari betul arti penting laga ini bagi perjalanan timnya di kompetisi Eropa. Dengan jadwal padat—termasuk duel kontra Manchester City pada akhir pekan—Slot harus pandai mengatur rotasi dan kebugaran pemain.
Namun, kabar kurang menyenangkan datang dari ruang medis. Tiga pemain kunci, Alexander Isak, Alisson Becker, dan Jeremie Frimpong, dipastikan absen dalam laga krusial menghadapi Los Blancos.
Slot Beri Kepastian Soal Kondisi Pemain
Dalam konferensi pers jelang pertandingan, Arne Slot memberikan pembaruan terkait kondisi ketiga pemain tersebut. Alexander Isak masih belum pulih dari cedera adduktor, sementara Jeremie Frimpong dan Alisson Becker juga belum siap untuk kembali ke lapangan.
Isak, yang baru bergabung pada musim panas lalu, belum menemukan performa terbaiknya bersama Liverpool. Dari delapan penampilan, ia baru mencetak satu gol. Cedera dan proses adaptasi yang belum tuntas membuat kontribusinya belum maksimal.
Slot memastikan bahwa ketiganya tidak akan diturunkan melawan Real Madrid, dan bahkan memberikan indikasi bahwa absensi mereka bisa berlanjut saat menghadapi Manchester City.
“Ketiganya tidak tersedia besok. Jeremie dan Alisson sama-sama tidak akan tersedia untuk hari Minggu (melawan Manchester City). Soal Alex, kita harus menunggu dan melihat. Ia jelas tidak akan menjadi starter pada hari Minggu, tetapi mungkin ia bisa masuk dalam skuad. Namun, ia masih belum berlatih bersama tim, jadi kita harus menunggu dan melihat,” ujar Slot dalam konferensi persnya, dikutip dari Liverpool Echo.
Absennya tiga pemain penting ini menjadi tantangan besar bagi Slot dalam upaya menjaga keseimbangan tim. Meski begitu, dukungan penuh publik Anfield diharapkan bisa menjadi energi tambahan bagi The Reds untuk menaklukkan sang raja Eropa, Real Madrid.





