JAKARTA – Aktris Valerie Tifanka resmi memasuki babak baru dalam hidupnya dengan menikah bersama Iptu Mochammad Andhika Syaiful, seorang perwira muda dari Kepolisian Republik Indonesia.
Momen bahagia ini dilangsungkan secara sakral pada Sabtu (3 Mei 2025) di Hotel Ritz Carlton, Jakarta, dengan nuansa adat Jawa yang kental dan elegan.
Dalam upacara akad nikah, bintang film Magic Hour itu memukau hadirin dengan penampilannya yang memesona dalam kebaya klasik berwarna sampanye dan putih, memperlihatkan kesan anggun sekaligus khidmat.
Tak hanya sekadar seremoni, prosesi ini menjadi perayaan cinta dua insan yang telah melalui proses panjang sebelum akhirnya mengikat janji suci pernikahan.
Melalui akun Instagram pribadinya, Valerie membagikan potret istimewa pernikahannya. Ia menyertakan pesan mendalam dalam unggahannya,
“Alhamdulillah. In sacred whispers and solemn vows, we wove our forever beneath heaven’s gaze, two hearts, one soul, a love divinely blesse (Alhamdulillah. Dalam bisikan suci dan janji yang khidmat, kami merajut selamanya di bawah tatapan langit, dua hati, satu jiwa, cinta yang diberkati oleh Ilahi),” tulis Valerie
Ucapan doa dan selamat langsung membanjiri unggahan Valerie dari rekan selebritas hingga warganet.
Merdi Octavia menulis, “Selamat sayang,” sementara Arie Kriting memberikan doa, “Alhamdulillah, selamat. Sakinah, mawadah, warahmah.”
Aktris senior Mieke Amalia juga turut memberi pesan haru, “Selamat menempuh hidup baru ya Val… Cinta dan bahagia selalu.”
Selebgram Dewi Paramita pun tidak ketinggalan, “yayyy finallyyy! Welcomeee val,” tulisnya.
Kisah cinta Valerie dan Andhika bukan datang tiba-tiba.
Sebelumnya, Andhika melamar Valerie pada 15 Februari 2025, sehari setelah ulang tahunnya yang ke-28.
Lamaran tersebut menandai keseriusan hubungan mereka yang akhirnya berlabuh di pelaminan.
Sosok Mochammad Andhika Syaiful bukan orang sembarangan.
Ia merupakan lulusan Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK) yang baru saja menyelesaikan pendidikannya pada April 2025.
Pria berseragam ini kini menyandang pangkat Inspektur Polisi Satu (Iptu) dengan gelar S.Tr, S.IK, dan siap mendampingi Valerie dalam perjalanan hidup berumah tangga.
Pernikahan antara publik figur dan aparat kepolisian ini menjadi sorotan publik tidak hanya karena status mereka, namun juga karena prosesi pernikahan yang penuh nilai budaya dan kehangatan keluarga.
Valerie dan Andhika diharapkan menjadi pasangan inspiratif bagi banyak orang, memadukan nilai cinta, dedikasi, dan pengabdian.***





