JAKARTA – Bayern Munich kembali meraih gelar Piala Super Jerman usai mengalahkan VfB Stuttgart dengan skor 2-1 dalam laga yang digelar di Stadion MHP Arena, Minggu (17/8/2025) dini hari WIB.
Harry Kane dan Luis Diaz menjadi pencetak gol kemenangan bagi Bayern, sementara satu-satunya gol balasan Stuttgart dicetak oleh Jamie Leweling di masa injury time.
Kemenangan ini menambah koleksi trofi Piala Super Jerman Bayern menjadi 11, setelah sebelumnya diraih pada tahun 1987, 1990, 2010, 2012, 2016, 2017, 2018, 2020, 2021, dan 2022.
Sebaliknya, kekalahan ini menjadi yang kedua bagi Stuttgart dalam sejarah partisipasi mereka di ajang serupa, setelah hasil serupa di edisi 2024.
Secara statistik, Bayern tampil lebih dominan dengan 53 persen penguasaan bola dan menciptakan 17 peluang. Namun Stuttgart juga tampil efektif dengan lima tembakan tepat sasaran ke gawang Manuel Neuer.
Sejak awal laga, Bayern langsung menebar ancaman. Tendangan Leon Goretzka sempat melebar dari gawang Stuttgart, disusul peluang Serge Gnabry yang juga gagal mengarah ke target.
Kebuntuan akhirnya pecah pada menit ke-18 saat Harry Kane mencetak gol pembuka setelah menyambar bola rebound di luar kotak penalti.
Stuttgart berusaha membalas, dan peluang terbaik mereka di babak pertama datang lewat Nick Woltemade, meski masih bisa diamankan oleh Neuer.
Memasuki babak kedua, Bayern kembali mengancam lewat tendangan Kane yang berhasil ditepis kiper Stuttgart, Fabian Bredlow.
Bayern menggandakan keunggulan pada menit ke-77. Kali ini, Luis Diaz sukses menjebol gawang tuan rumah setelah menerima umpan silang dari Serge Gnabry.
Tertinggal dua gol, Stuttgart belum menyerah. Usaha mereka membuahkan hasil pada menit 90+3 ketika Jamie Leweling mencetak gol sundulan usai menerima assist dari Chema Andres. Namun, waktu tidak cukup untuk menyamakan kedudukan.
Bayern pun memastikan kemenangan 2-1 dan kembali mengangkat trofi Piala Super Jerman sebagai kampiun edisi 2025.




