Kategori
Berikut 59 Negara yang Tutup Pintu Untuk WNI
JAKARTA – Jumlah pasien positif Covid-19 di Indonesia sudah melampaui angka 200 ribu kasus pada hari rabu (9/9) lalu. Hal ini membuat beberapa pihak mempertanyakan kualitas penanganan kasus Covid-19 di Indonesia yang semakin hari terus bertambah.
Menanggapi hal ini sejumlah negara di dunia mengambil langkah tegas salah satunya adalah menutup pintu dari WNI. Beberapa negara ini melarang warga Indonesia memasuki wilayahnya.
Hal ini menjadi sorotan beberapa waktu lalu setelah Malaysia memilih untuk menutup pintu dari Indonesia. Diketahui Negeri Jiran itu memang menutup pintu bagi negara-negara yang sudah memiliki kasus Covid-19 di atas 150 ribu.
Juru bicara Satgar Covid-19 Wiku Adisasmito mengungkapkan saat dimintai keterangan mengenai pembatasan akses masuk untuk para WNI ke Malaysia, ia menyebutkan hal tersebut adalah hak dari pemerintah Negeri Jiran sendiri.
Lalu, negara mana saja yang tidak mengizinkan WNI masuk ke negaranya? berikut daftar lengkapnya:
- Chile
- Peru
- Paraguay
- Kolombia
- Triniadad dan Tobago
- Papua Nugini
- Korea Utara
- Selandia Baru
- Mongolia
- Italia
- Spanyol
- Portugal
- Bhutan
- India
- Siprus
- Uni Emirat Arab
- Oman
- Palestina
- Rusia
- Rumania
- Montenegro
- Bosnia
- Georgia
- Denmark
- Finlandia
- Estonia
- Latvia
- Lithuania
- Ceko
- Hongaria
- Polandia
- Slovakia
- Kanada
- Bahamas
- Norwegia
- El Salvador
- Guatemala
- Honduras
- Costa Rika
- Panama
- Malaysia
- Afrika Selatan
- Sierra Leone
- Djibouti
- Iran
- Azerbaijan
- Bangladesh
- Kazakhstan
- Uruguay
- Vietnam
- Singapura
- Jepang
- Arab Saudi
- Australia
- Kamboja
- Brunei Darussalam
- Suriname
- Yordania
- Qatar