Live Program UHF Digital

DPR Masuki Masa Persidangan Ke 5, APBN dan Pemilu 2024 Jadi Bahasan Prioritas

Ketua DPR RI, Puan Maharani, membuka masa persidangan kelima tahun sidang 2022-2023 di Gedung DPR-MPR RI, Jakarta, pada hari Selasa, 16 Mei.

Masa persidangan dimulai setelah sebelumnya para anggota DPR RI menjalani masa reses atau penjaringan aspirasi pada tanggal 14 April hingga 15 Mei yang lalu.

Dalam pidato pembukanya, Puan menyebutkan beberapa agenda yang menjadi pembahasan prioritas DPR RI, yaitu penyusunan APBN 2024 untuk menuntaskan program prioritas dan strategis bagi kemajuan Indonesia, kemudian pengawasan pemilu 2024 agar berlangsung jujur dan adil.

Terakhir, menyelesaikan pembahasan sembilan rancangan undang-undang, meliputi rancangan undang-undang tentang desain industri, kesehatan, hukum acara perdata, energi baru terbarukan, kesejahteraan ibu dan anak, konservasi sumber daya alam, serta perubahan Undang-Undang tentang Aparatur Sipil Negara, narkotika, dan Mahkamah Konstitusi.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *