JAKARTA – Jakarta dan sekitarnya tengah dilanda hujan deras yang berpotensi memicu banjir di sejumlah titik.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merilis peringatan dini cuaca ekstrem yang berlaku Selasa (19/8/2025) untuk seluruh wilayah DKI Jakarta.
Dalam laporan resmi BMKG, enam wilayah Ibu Kota diprediksi diguyur hujan petir dengan intensitas tinggi.
Kawasan tersebut meliputi Kepulauan Seribu, Jakarta Pusat, Jakarta Utara, Jakarta Barat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur.
Masyarakat diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi genangan maupun banjir.
Suhu udara di Jakarta hari ini diperkirakan cukup sejuk, berkisar antara 23–28 derajat Celcius.
Meski demikian, daerah penyangga Ibu Kota seperti Depok, Bogor, dan Bekasi hanya akan mengalami hujan ringan.
Sementara itu, wilayah Banten, termasuk Kota Tangerang dan Tangerang Selatan, juga diperkirakan turun hujan meski dengan intensitas berbeda.
Kondisi Cuaca di Seluruh Indonesia
Selain Jakarta, BMKG turut menginformasikan kondisi cuaca di berbagai wilayah Tanah Air:
Sumatra: Banda Aceh dan Pekanbaru diprediksi berawan, Padang diliputi udara kabur, sementara Medan, Tanjung Pinang, Jambi, dan Palembang diguyur hujan ringan.
Jawa: Hujan ringan akan melanda Serang dan Bandung, sedangkan Surabaya diperkirakan diguyur hujan dengan intensitas sedang.
Kalimantan: Samarinda dan Tanjung Selor mengalami hujan ringan, sementara Pontianak, Palangkaraya, dan Banjarmasin berpotensi hujan petir.
Sulawesi: Hujan ringan turun di Makassar, Kendari, dan Palu, hujan sedang di Gorontalo, serta hujan petir di Mamuju.
Maluku dan Papua: Ambon, Ternate, Sorong, Manokwari, Nabire, Jayapura, Jayawijaya, dan Merauke didominasi hujan ringan.
Potensi Banjir Rob
BMKG juga menyoroti potensi banjir rob di sejumlah pesisir, khususnya wilayah Jawa Tengah.
Selain itu, suhu maksimum di beberapa kota besar Indonesia tercatat mencapai 33 derajat Celcius, sehingga masyarakat tetap diimbau menjaga kesehatan di tengah kondisi cuaca yang tidak menentu.***