Live Program UHF Digital

Nicke Widyawati Raih Lifetime Achievement Award di IEA 2024, Komitmen Majukan Industri Nasional

Direktur Utama PT Pertamina (Persero), Nicke Widyawati, menerima penghargaan bergengsi Lifetime Achievement Award dalam kategori industri pada ajang Industrial Engineering Awards 2024 (IEA 2024). Acara tersebut diselenggarakan di Soehanna Hall, The Energy Building, SCBD, Jakarta Selatan, pada Jumat, 27 September 2024.

Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk pengakuan atas dedikasi luar biasa dan kontribusi besar Nicke dalam pembangunan industri di Indonesia. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, menyerahkan langsung penghargaan tersebut kepada Nicke, menandai pengakuan atas kepemimpinannya yang visioner di Pertamina.

Airlangga Hartarto, dalam sambutannya, menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh penerima penghargaan, terutama Nicke Widyawati. Ia juga memuji kontribusi besar Nicke dalam membawa Pertamina masuk dalam jajaran Fortune Global 500, sebuah pencapaian monumental bagi industri nasional.

“Keberhasilan Pertamina masuk dalam Fortune Global 500 adalah bukti nyata dedikasi Nicke Widyawati dan timnya. Saya juga ingin mengajak para insinyur dan akademisi di Indonesia untuk berkolaborasi demi mewujudkan visi Indonesia Emas 2045,” ujar Airlangga. Ia juga menambahkan, “Bagi para insinyur, jangan ada kata pensiun, pekerjaan rumah kita masih banyak. Mari kita perkuat kapasitas industri dalam negeri agar kita dapat menjadi negara maju.”

Nicke Widyawati, dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih kepada Badan Kejuruan Teknik Industri Persatuan Insinyur Indonesia (BKTI – PII) atas penghargaan yang diberikan. Baginya, penghargaan ini semakin memotivasi untuk terus memberikan yang terbaik bagi industri dan bangsa.

Nicke Widyawati Raih Lifetime Achievement Award di IEA 2024, Komitmen Majukan Industri Nasional
Direktur Utama PT Pertamina (Persero), Nicke Widyawati memberikan sambutan dalam penghargaan Lifetime Achievement Awards Kategori Industri dalam acara Industrial Engineering Awards 2024 yang diselenggarakan di Soehana Hall, The Energy Building, SCBD, Jakarta, Jumat (27/09/24). (sumber : Pertamina)

“Selama 33 tahun berkarier sebagai insinyur, mimpi saya tetap satu: menjadikan industri dalam negeri sebagai tuan rumah di tanah sendiri serta memberikan kontribusi nyata dalam penyerapan tenaga kerja. Amanah yang saya jalankan tak pernah lepas dari identitas saya sebagai Insinyur Teknik Industri. Seperti yang disampaikan Pak Airlangga, insinyur tidak pernah benar-benar pensiun,” ujar Nicke dengan penuh semangat.

Nicke juga memberikan apresiasi kepada pemerintahan Presiden Joko Widodo, khususnya kepada Airlangga Hartarto, baik saat menjabat sebagai Menteri Perindustrian maupun Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, atas keberhasilannya memajukan industri nasional melalui peningkatan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN).

Ia juga menyerukan ajakan kepada seluruh insinyur di Indonesia untuk terus bekerja sama dan berkontribusi demi memajukan tanah air. “Sebagai insinyur, saya tidak akan pernah berhenti, apapun peran yang saya emban. Mimpi untuk memajukan industri dalam negeri ini harus terwujud, dan hanya bisa tercapai jika kita bekerja bersama,” tutup Nicke penuh optimisme.

Pertamina, sebagai pemimpin dalam transisi energi, terus berkomitmen mendukung target Net Zero Emission 2060 dengan menjalankan program-program yang sejalan dengan pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs). Seluruh upaya tersebut juga mengintegrasikan prinsip Environmental, Social & Governance (ESG) di seluruh lini bisnis dan operasi Pertamina, menjadikannya contoh kepemimpinan industri yang berkelanjutan.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *