Live Program UHF Digital

Pertamina Dorong Media dengan Edukasi Energi Bersih dan Jurnalistik di AJP 2024

PT Pertamina (Persero) kembali melanjutkan komitmennya terhadap transisi energi bersih dengan menggelar sosialisasi Anugerah Jurnalistik Pertamina (AJP) 2024 di Bandung, Jawa Barat, pada 22-24 September 2024. Kegiatan ini mengajak insan media dari wilayah Jawa Bagian Barat (JBB) untuk mendapatkan edukasi langsung tentang bisnis energi bebas emisi karbon yang tengah dikembangkan Pertamina.

Fadjar Djoko Santoso, Vice President Corporate Communication Pertamina, menegaskan bahwa Pertamina terus berupaya menjalankan bisnis berkelanjutan demi mendukung pemerintah mencapai target Net Zero Emission 2060. Salah satu upaya nyata tersebut adalah pengembangan Pembangkit Listrik Tenaga Gas Uap (PLTGU) Jawa 1, yang menjadi PLTGU terbesar di Asia Tenggara dengan kapasitas 1.760 MW. Dengan teknologi mutakhir single-shaft combined cycle gas turbine (CCGT), fasilitas ini mampu menghemat biaya produksi listrik sekaligus mengurangi emisi karbon hingga 3 juta ton CO2 setiap tahunnya.

Pertamina Dorong Media dengan Edukasi Energi Bersih dan Jurnalistik di AJP 2024
Pertamina bersama insan media berkunjung ke Pembangkit Listrik Tenaga Gas Uap (PLTGU) Jawa 1 di wilayah Jawa Barat. (sumber : Pertamina)

Dalam kesempatan tersebut, Pertamina melalui Subholding New & Renewable Energy (PNRE) juga memberikan pemahaman kepada media mengenai pentingnya aktivitas bebas emisi karbon. Melalui konsep carbon neutral, Pertamina memastikan bahwa seluruh aktivitas operasional dan limbah dari acara ini telah dikompensasi dengan kredit karbon, termasuk transportasi dan sampah yang dihasilkan selama kegiatan.

“Kami berharap kegiatan ini mampu menginspirasi jurnalis untuk menghasilkan karya jurnalistik yang berkualitas, sekaligus memberikan kontribusi nyata dalam pengurangan emisi karbon. Setiap peserta AJP 2024 di wilayah JBB juga akan menerima sertifikat penurunan emisi sebagai bukti offset karbon mereka,” jelas Fadjar.

Tidak hanya menyoroti bisnis energi bersih, Pertamina juga memperkenalkan program Corporate Social Responsibility (CSR) dengan mengajak media mengunjungi konservasi Danau Cinta di Karawang. Program revitalisasi air berbasis pemberdayaan masyarakat ini telah diubah menjadi kawasan eduwisata yang ramah lingkungan dan berkelanjutan.

Fadjar menambahkan, melalui kegiatan AJP 2024 di berbagai wilayah, termasuk JBB, Pertamina ingin semakin menekankan pentingnya kesadaran akan energi bersih dan kontribusi jurnalistik dalam menyebarkan informasi yang bermanfaat bagi masyarakat.

Pertamina terus berkomitmen untuk mendukung pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs) melalui penerapan Environmental, Social & Governance (ESG) di seluruh lini bisnisnya, sejalan dengan visi menuju Net Zero Emission pada tahun 2060.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *