JAKAARTA – Partai Demokrat menggelar Kongres ke-VI di Jakarta pada 24-24 Februari. Pada Kongres ke-VI yang digelar di Ritz Carlton, Jakarta Selatan pada Senin (24/2/2025), Partai Demokrat menetapkan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sebagai Ketua Majelis Tinggi untuk periode 2025-2030.
Keputusan tersebut dibacakan oleh Kepala BPOKK DPP Partai Demokrat, Herman Khaeron, yang menyampaikan, “Memutuskan menetapkan Bapak Susilo Bambang Yudhoyono sebagai Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat masa bakti 2025-2030.”
Penetapan ini berlaku sejak tanggal keputusan disahkan. Sebelumnya, dalam Kongres yang sama, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) juga dipilih kembali sebagai Ketua Umum Partai Demokrat untuk periode yang sama, 2025-2030. Keputusan tersebut dibacakan oleh Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas), yang menyatakan, “Menetapkan Agus Harimurti Yudhoyono sebagai Ketum DPP Partai Demokrat masa bakti 2025-2030.” Keputusan ini berlaku efektif pada 24 Februari 2025, pukul 20.20 WIB.




