Tingkatkan Kewaspadaan, TNI Gelar Latihan Uji Siap Tempur di Sulsel
Yonif Para Raider 432WSJ melaksanakan kegiatan latihan uji siap tempur tingkat regu di daerah latihan Sakeang, komplek Kabupaten Maros, Provinsi Sulawesi Selatan pada hari Kamis, 11 Mei 2023.
Kegiatan dimulai dengan penyampaian materi dari pelaksana latihan kepada prajurit. Materi yang diujikan dalam pelaksanaan UST regu ini meliputi infiltrasi, patroli jarak jauh, ambush menembak, taktis pertempuran, perjumpaan, penghadangan berjalan kaki, dan diakhiri dengan serangan pemukiman.
Tujuan dilaksanakannya UST tingkat regu ini adalah dalam rangka menjalankan program komando atas yang mengacu pada kalender latihan. Namun, UST regu juga bertujuan meningkatkan kemampuan tempur prajurit sehingga mampu dan memahami setiap kegiatan pelaksanaan materi yang diuji pada satuan setingkat regu guna mendukung pelaksanaan tugas pokok satuan.