JAKARTA – Manchester United bergerak cepat setelah memutuskan kerja sama dengan Ruben Amorim pada Senin (5/1/2026). Klub berjuluk Setan Merah itu kini tengah menyeleksi sejumlah kandidat pelatih baru agar tidak terlalu lama berjalan tanpa nakhoda.
Nama Oliver Glasner dan Michael Carrick disebut berada di posisi teratas dalam rumor pengganti Amorim. Glasner, yang sukses bersama Crystal Palace dengan formasi 3-4-3, diperkirakan tidak akan memperpanjang kontraknya yang berakhir musim panas mendatang. Meski formasi tersebut sempat gagal diterapkan Amorim, manajemen United diyakini melihat peluang untuk memaksimalkan skuad dengan pola serupa.
Sementara itu, Carrick menjadi favorit di kalangan suporter. Mantan gelandang United ini pernah menangani tim sebagai pelatih interim pada 2021, mencatat kemenangan atas Arsenal dan Villarreal serta hasil imbang melawan Chelsea sebelum kursi pelatih diambil alih Ralf Rangnick dan kemudian Erik ten Hag.
Selain dua nama tersebut, sejumlah kandidat lain juga masuk dalam radar:
- Gareth Southgate: Mantan pelatih timnas Inggris yang memiliki hubungan dekat dengan eks direktur United, Dan Ashworth.
- Enzo Maresca: Disebut sebagai calon penerus Pep Guardiola di Manchester City, namun United bisa menawarkan jalan kembali ke kursi kepelatihan lebih cepat.
- Andoni Iraola: Pelatih dengan rekam jejak sukses di Premier League.
- Xavi: Legenda Barcelona yang sejak 2024 menunggu kesempatan tepat, dengan Premier League dianggap sebagai destinasi menarik.
