PAPUA – Dua orang tukang bangunan dilaporkan tewas setelah ditembak oleh anggota kelompok separatis Organisasi Papua Merdeka (OPM), pada Selasa, 4 Juni 2025. Penyerangan terjadi di kompleks Gereja Imanuel, Kampung Air Garam, Distrik Asotipo, Papua.
Peristiwa tragis ini berlangsung saat para korban sedang mengerjakan pembangunan gereja di lokasi tersebut. Kelompok separatis diduga menyerang secara tiba-tiba dan menembak para pekerja tanpa peringatan.
Hingga kini, identitas kedua korban belum diumumkan secara resmi. Kronologi lengkap serta motif penyerangan juga masih dalam penyelidikan lebih lanjut.
Pihak TNI maupun Polri belum memberikan keterangan resmi terkait insiden ini. Proses evakuasi dan pengamanan wilayah masih terus dilakukan oleh aparat gabungan di lapangan.
