JAKARTA – Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), menegaskan bahwa partainya akan terus memberikan dukungan kepada Prabowo Subianto sebagai calon presiden pada Pilpres 2029. AHY berharap partai Demokrat dan Koalisi Indonesai Maju (KIM) dapat terus memainkan peran penting dalam mendukung kepemimpinan Prabowo.
“Kami mendukung Pak Prabowo untuk menjadi Presiden yang sukses, yang akan membawa dampak positif bagi rakyat. Kami ingin terus mendukungnya dalam memimpin,” ungkap AHY di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, pada Selasa (18/2/2025).
Lebih lanjut, AHY menyambut baik gagasan Presiden Prabowo mengenai koalisi permanen yang melibatkan partai-partai politik dalam KIM Plus. Menurutnya, KIM Plus telah terbukti solid dalam mendukung pemerintahan Prabowo dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.
“Semangatnya sangat positif, dan kami percaya Koalisi Indonesia Maju saat ini sangat solid. Itu karena langsung dipimpin oleh Pak Prabowo. Ini bukan sekadar gimmick,” jelasnya.
AHY juga menilai KIM Plus sebagai koalisi politik yang sehat, di mana pertemuan rutin antara Prabowo dan anggota KIM Plus sering menghasilkan ide-ide untuk kemajuan Indonesia.
“Koalisi politik yang sehat akan membentuk kekuatan politik yang kokoh dan solid. Bukan hanya untuk membela kebijakan, tetapi juga sebagai wadah yang terbuka untuk memberikan dukungan, masukan, bahkan kritik,” ujarnya.
Sebagai bagian dari KIM, AHY menyatakan bahwa Partai Demokrat merasa nyaman berada dalam koalisi tersebut. Ia berharap kekompakan koalisi ini dapat terus terjaga dalam mengawal pemerintahan Prabowo-Gibran hingga 2029.
“Kami sangat nyaman berada dalam Koalisi Indonesia Maju, dan berharap kekompakan ini terus terjaga tidak hanya di awal, tetapi juga sepanjang lima tahun ke depan, sehingga kinerja kita dapat optimal,” tambah AHY.