JAKARTA – PT Kereta Api Indonesia (KAI) akan meluncurkan layanan kereta api baru, KA Batavia, yang menghubungkan rute Gambir-Solo Balapan (pulang pergi) mulai Kamis, 6 Februari 2025. Hal ini bertepatan dengan implementasi Grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka) 2025.
Dikutip dari informasi resmi PT KAI Daerah Operasi (Daop) 1 Jakarta, nama “Batavia” dipilih untuk mengenang nama lama Jakarta pada masa penjajahan Belanda. KA Batavia ini merupakan pembaruan dari layanan kereta api Manahan Tambahan yang telah beroperasi sejak Februari 2024.
“KA Batavia adalah wujud komitmen KAI untuk terus meningkatkan layanan dan kenyamanan perjalanan antara Solo dan Jakarta,” ujar Ixfan Hendriwintoko, Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta, dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Rabu (5/2), dilansir dari Kompas.
KA Batavia akan beroperasi menggunakan rangkaian kereta kelas eksekutif dan ekonomi dengan desain stainless steel generasi terbaru. Total kapasitasnya adalah 488 kursi, terdiri dari 200 kursi eksekutif (4 kereta) dan 288 kursi ekonomi (4 kereta).
Harga Tiket KA Batavia
Untuk harga tiket, penumpang dapat membeli tiket KA Batavia mulai Rp350.000 untuk kelas ekonomi dan Rp530.000 untuk kelas eksekutif. Ixfan berharap hadirnya KA Batavia dapat menambah pilihan transportasi bagi masyarakat yang ingin bepergian ke Jakarta maupun Solo.
“Adanya KA Batavia memperkaya pilihan sarana kereta api dan memberikan pengalaman perjalanan yang lebih nyaman sesuai dengan kebutuhan penumpang,” jelasnya.
Jadwal KA Batavia Rute Solo-Jakarta (PP)
KA Batavia akan berhenti di beberapa stasiun, di antaranya Gambir, Bekasi, Karawang, Cirebon, Purwokerto, Kroya, Kebumen, Kutoarjo, Yogyakarta, Klaten, dan Solo Balapan. Berdasarkan informasi KAI Daop 6 Yogyakarta, KA Batavia akan beroperasi setiap Kamis hingga Minggu.
Rute Solo-Jakarta:
- Stasiun Solo Balapan: Berangkat pukul 22.00 WIB
- Stasiun Gambir: Tiba pukul 07.05 WIB
Rute Jakarta-Solo:
- Stasiun Gambir: Berangkat pukul 09.35 WIB
- Stasiun Solo Balapan: Tiba pukul 18.00 WIB
Tiket KA Batavia kini dapat dibeli melalui aplikasi Access by KAI, situs kai.id, dan mitra resmi penjualan tiket lainnya. Untuk informasi lebih lanjut, penumpang dapat menghubungi layanan pelanggan KAI di stasiun atau mengakses contact center KAI di 121, WhatsApp 08111-2111-121, email cs@kai.id, serta media sosial KAI121.