JAKARTA – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir kembali melakukan perombakan di tubuh Perum Bulog.
Kali ini, Wakil Menteri Pertanian (Wamentan) Sudaryono resmi ditunjuk sebagai Kepala Dewan Pengawas Bulog, menggantikan Arief Prasetyo Adi yang sebelumnya juga menjabat Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas).
Hal tersebut seperti disampaikan Perum Bulog melalui akun Instagran resmi. “Kami menyampaikan selamat bertugas kepada Bapak Sudaryono sebagai Kepala Dewan Pengawas Perum BULOG,” unggah akun @perum.bulog, Kamis (06/02/2025)
Sebelum menduduki posisi barunya di Bulog, Sudaryono pernah mengajukan gagasan agar Bulog dan PT Pupuk Indonesia (Persero) berada di bawah kendali Kementerian Pertanian. Usulan ini pertama kali disampaikan pada September 2024 lalu.
“Tahun depan, kami coba mengajukan peraturan presiden, nanti Pupuk Indonesia, termasuk Bulog, dan Kementan menjadi satu (perintah di bawah Kementan),” ujarnya saat itu, seperti dikutip Tempo.
Menurut Sudaryono, integrasi ini diperlukan untuk meningkatkan efisiensi koordinasi antar-lembaga tanpa mengubah struktur organisasi.
Ia menggambarkan Kementan sebagai “ketua kelas” yang mengatur sektor pangan dari hulu ke hilir. Selama ini, peran berbagai lembaga pangan masih terpisah, yang membuat akselerasi pembangunan pertanian menjadi terkendala.
Sudaryono mencontohkan, urusan pupuk ditangani oleh BUMN, sementara perdagangan hasil pertanian diatur oleh Kementerian Perdagangan (Kemendag).
Di sisi lain, petani yang menjadi ujung tombak pertanian berada di bawah Kementan, namun ketika panen, distribusi hasil pertanian seperti beras dikelola oleh Bulog.
Akibatnya, sektor pangan berjalan kurang optimal. “Kami tidak bisa memerintahkan Bulog untuk menyerap hasil panen petani,” tutur Sudaryono yang juga menjadi Ketua Umum Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia (APPSI) itu.***