Live Program UHF Digital

Prabowo: Kita Tidak Perlu Saling Menghasut, Rakyat Butuh Kesejukan

JAKARTA – Capres Prabowo Subianto ingatkan pentingnya menjaga kesejukan dan keteduhan dalam Pilpres 2024. Capres yang diusung partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) mengajak agar tidak saling ejek dan hasut.

“Mari kita buat kebaikan kita butuh persatuan dan kesatuan kita, tidak perlu saling mencela, saling menghina, kita butuh kesejukkan, ketenangan,” kata Prabowo saat menyampaikan visi-misi nya dalam debat capres di KPU, Jakarta.

Menurut Prabowo yang juga Menteri Pertahanan itu meminta kepada para tokoh dan pemimpin bangsa berperan dan memberikan contoh terhadap rakyat Indonesia yang terdiri dari ratusan kelompok etnis. Menurutnya, pemimpin harus mampu bersikap dewasa menghadapi berbagai situasi apapun.

“Kita negara ratusan kelompok etnis, berbagai agama besar. Pemimpin harus sejuk, pemimpin harus dewasa. Pemimpin itu harus “ing ngarso sung tulodo$, harus memberi contoh,” tutupnya.

Debat malam ini merupakan debat pertama yang digelar oleh KPU. Selanjutnya, debat kedua akan digelar pada tanggal 22 Desember 2024.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *