Perikanan budidaya menjadi salah satu potensi besar dalam pertumbuhan ekonomi nasional. Untuk itu, badan perencanaan pembangunan nasional Bappenas, mendorong akselerasi produksi dengan revitalisasi tambak-tambak, pemanfaatan teknologi untuk bididaya yang modern dan berkelanjutan, hingga pengembangan sistem perbenihan dan induk unggul.