Live Program UHF Digital

Jadwal Program Khusus Paralimpiade Paris 2024 di Garuda TV

Garuda TV, sebagai saluran televisi nasional yang selalu berkomitmen mendukung talenta terbaik bangsa, dengan bangga mengumumkan siaran eksklusif Paralympic Paris 2024 atau Paralimpiade Paris 2024. Gelaran olahraga terbesar untuk manusia super ini akan berlangsung di Paris mulai 28 Agustus hingga 89 September 2024. Dengan antusiasme yang tinggi, Garuda TV siap menyajikan setiap momen berharga dari perjuangan para atlet yang mewakili Indonesia di ajang bergengsi ini.

Paralympic Paris 2024 bukan hanya sekadar ajang kompetisi, tetapi juga menjadi panggung bagi para manusia super untuk menunjukkan kemampuan terbaik mereka di hadapan dunia. Indonesia sendiri mengirimkan 35 atlet dari 10 cabang olahraga yang dilombakan, dengan target ambisius meraih 1 medali emas, 2 perak, dan 3 perunggu. Tim Nasional Paralympic Committee (NPC) Indonesia bertekad membawa pulang kebanggaan bagi tanah air.

Managing Director Garuda TV, Akhmad Sef, memberikan komentar positif mengenai dukungan yang diberikan oleh stasiun televisi ini. “Kami di Garuda TV merasa terhormat dapat menyiarkan Paralympic Paris 2024, sebuah ajang yang menunjukkan bahwa keterbatasan fisik bukanlah halangan untuk berprestasi. Kami berharap, melalui tayangan ini, masyarakat Indonesia dapat lebih menghargai semangat juang para manusia super kita dan mendukung mereka sepenuhnya.”

Untuk memastikan penonton tidak melewatkan setiap detik dari perjuangan para atlet di Paralympic Paris 2024, Garuda TV telah menyiapkan berbagai program khusus. Beberapa program unggulan yang akan tayang meliputi:

1. Jurnal Merah Putih : Program ini akan menyajikan liputan mendalam mengenai persiapan tim Indonesia, profil atlet, serta berbagai kisah inspiratif di balik layar perjuangan mereka.

2. Opening Ceremony Paralympic 2024 : Tayangan langsung dari upacara pembukaan yang penuh semangat, di mana para atlet dari seluruh dunia akan memulai perjalanan mereka di Paris.

3. Arena Paris 2024 Sesi 1 dan Sesi 2 : Program ini akan menyiarkan berbagai pertandingan dan highlight dari cabang-cabang olahraga yang diikuti oleh atlet Indonesia, memberikan pandangan mendalam tentang perjuangan mereka di lapangan.

4. Closing Ceremony Paralympic Paris 2024 : Penutup yang megah untuk merayakan kemenangan, kegigihan, dan semangat para atlet dari seluruh dunia.

Dengan program-program ini, Garuda TV berharap dapat membawa semangat Paralympic Paris 2024 ke setiap rumah di Indonesia, menyatukan bangsa dalam kebanggaan dan dukungan terhadap para pahlawan olahraga manusia super kita. Ayo saksikan dan beri dukungan terbaik Anda untuk para atlet yang berjuang di Paralympic Paris 2024, hanya di Garuda TV!

Jadwal Program Khusus Paralimpiade Paris 2024 di Garuda TV
Jadwal program khusus di Garuda TV)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *