Kategori
Kebakaran Hebat di Museum Gajah, Ratusan Benda Bersejarah Rusak

JAKARTA – Pasca kebakaran hebat di Museum Nasional atau dikenal Museum Gajah menyebabkan ratusan benda bersejarah mengalami rusak.
Plt Kepala Badan Layanan Umum Museum dan Cagar Budaya Ahmad Mahendra menyampaikan secara keseluruhan ada 194 ribu koleksi benda bersejarah yang tersimpan di Museum Nasional.
Dari ratusan benda bersejarah itu mengalami rusak ringan hingga rusak berat
Ahmad melanjutkan sebanyak 817 di antaranya tersimpan dan dipamerkan di enam ruangan yang terimbas kebakaran pada akhir pekan lalu.
“Terdapat 817 koleksi yang berada dan dipamerkan pada enam ruangan yang terdampak. Koleksi dan benda bersejarah tersebut merupakan koleksi berbahan perunggu, keramik, terakota, dan kayu serta koleksi miniatur dan replika benda prasejarah yang ditemukan dalam kondisi utuh maupun rusak ringan sampai berat,” katanya melalui keterangan tertulis.
Ahmad menuturkan sejak insiden kebakaran pihak mesuem langsung membentuk tim investigasi dan evakuasi lintas unit.
“Kita bentuk tim untuk menginvestigasi dan evakuasi,”terangnya.
Ahmad mengungkapkan dalam tim lintas unit ini melibatkan tim tenaga ahli khusus untuk mengangkat puing dengan diawasi serta diarahkan oleh tim evakuasi koleksi agar dapat mencermati dan mengambil tindakan yang tepat.
“Serta melakukan inventarisasi untuk memastikan bahwa setiap benda bersejarah tercatat dengan akurat dan akan mendapatkan perawatan yang diperlukan selama periode pemulihan ini. Beberapa di antaranya tidak mengalami kerusakan atau utuh, sementara yang lain mengalami tingkat kerusakan yang bervariasi,” bebernya.
“Kami juga telah membuka komunikasi dengan sejumlah tenaga ahli untuk dapat bekerja sama dan memberikan dukungan dalam proses penyelamatan dan restorasi seluruh koleksi yang terdampak serta pengelolaan museum dan cagar budaya yang lebih baik ke depannya,” ucap dia.