Kategori
Polda Siagakan 377 Personel Amankan Rikes Paslon Pilgub DKI
JAKARTA – Polda Metro Jaya menerjunkan 377 personel untuk mengamankan tahap pemeriksaan kesehatan pasangan calon (paslon) Pilgub DKI Jakarta di RS Tarakan.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi mengatakan selain memastikan proses pemeriksaan kesehatan berjalan lancar, pengamanan juga dilakukan untuk mengantisipasi potensi unjuk rasa yang mungkin terjadi di sekitar lokasi.
“Kami melibatkan 377 personel untuk pengamanan tahap pemeriksaan kesehatan paslon Pilgub DKI Jakarta dan mengantisipasi kemungkinan adanya aksi unjuk rasa,” katanya dalam keterangan tertulis, Jumat (30/8/2024).
Ade melanjutkan selain pengamanan di lokasi pemeriksaan kesehatan, rekayasa lalu lintas juga telah disiapkan sebagai langkah antisipasi jika situasi di lapangan memerlukan tindakan tersebut.
Ade juga mengimbau agar semua pihak menjaga keamanan dan ketertiban demi kelancaran proses pemeriksaan kesehatan para paslon.
“Kami mengharapkan seluruh massa yang akan menyampaikan aspirasinya untuk melakukannya dengan tertib dan sesuai aturan yang berlaku,” tutupnya.