Kategori
Air Asia Berikan Bonus Tiket Gratis Seumur Hidup Buat Peraih Medali Emas Olimpiade dan Paralimpiade
Para atlet Indonesia yang berjaya di Olimpiade dan Paralimpiade 2024 kembali menerima apresiasi atas pencapaian luar biasa mereka. Kali ini, maskapai AirAsia memberikan penghargaan istimewa berupa tiket gratis seumur hidup kepada peraih medali emas.
Tidak hanya tiket penerbangan gratis, para atlet peraih emas juga berhak atas Hot Seat, bagasi gratis 20kg, dan tambahan 20kg untuk peralatan olahraga. Atlet yang meraih medali perak dan perunggu pun turut mendapat hadiah dari AirAsia, meski durasinya berbeda. Peraih perak mendapatkan tiket gratis selama tiga tahun, sementara peraih perunggu berhak atas tiket gratis selama satu tahun.
Bonus ini berlaku bagi seluruh atlet Indonesia dan Asia Tenggara yang meraih medali di Olimpiade dan atlet Paralimpiade 2024 yang didukung oleh Bayan Peduli dan PT Bayan Resources Tbk, dengan kebebasan memilih destinasi di rute yang dilayani AirAsia.
Penyerahan hadiah eksklusif, yang dinamakan ‘Olympics Champion Pass’ dan didukung oleh AirAsia MOVE (sebelumnya AirAsia Superapp), berlangsung di Jimbaran, Bali, pada 19 September. Program ini merupakan bagian dari kampanye *Dare To Dream* yang digagas AirAsia untuk memberikan penghargaan kepada atlet atas dedikasi dan prestasi luar biasa mereka.
CEO AirAsia, Tony Fernandes, secara langsung menyerahkan bonus tersebut kepada sejumlah atlet peraih medali, termasuk Veddriq Leonardo dan Karisma Evi Tiarani. Dalam sambutannya, Tony mengungkapkan rasa bangganya terhadap para atlet dan menjelaskan alasan di balik pemberian tiket gratis seumur hidup bagi para peraih emas. “Sejak kecil, saya sangat menyukai olahraga dan bermimpi menjadi juara Olimpiade. Kini, saya mewakili AirAsia Grup memberikan apresiasi kepada para juara yang telah mengharumkan nama kita semua,” ujar Tony Fernandes.
Dengan kampanye ini, AirAsia tidak hanya mendukung semangat olahraga, tetapi juga memberikan pengalaman istimewa bagi para atlet yang telah berjuang untuk meraih prestasi tertinggi di ajang dunia.