Kategori
Bertemu Kaesang di Ulang Tahun Luhut, Prabowo: Kapan ke Hambalang?
Menteri Pertahanan dan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, terlihat sedang berbicara dengan Kaesang Pangarep dan para Anggota Partai Solidaritas Indonesia.
Momen ini tercapai ketika Prabowo Subianto menghadiri perayaan ulang tahun ke-76 Menteri Koordinator Maritim Dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan. Acara tersebut diselenggarakan di Sopo Del Tower Kuningan, Jakarta Selatan, Pada Tanggal 28 September 2023.
Prabowo, Kaesang, Dan Istri Kaesang Erina Gudono, terlihat berbincang santai dengan Wakil Ketua Dewan Partai Solidaritas Indonesia, Grace Natalie, serta pelaksana tugas sekjen PSI, Isyana Bagus Oka, dan ketua DPP Partai Solidaritas Indonesia, Cheryl Tanzil.
Prabowo Subianto bahkan menyampaikan undangan kepada Kaesang untuk mengunjungi rumahnya di Hambalang, Bogor, Jawa Barat.