Sebagai bentuk apresiasi atas kinerja positif yang dicapai di semester pertama tahun ini, PT Pegadaian memberikan penghargaan istimewa kepada karyawan dengan performa terbaik. Sebanyak 127 karyawan mendapatkan reward perjalanan wisata religi sebagai tanda penghargaan dari perusahaan. Prosesi pelepasan dilakukan di The Gade Tower Jakarta pada Selasa (23/09), yang dihadiri oleh Direktur Umum PT Pegadaian, Gunawan Sulistyo, dan Direktur Human Capital, ERA Taufiq.
ERA Taufiq menyatakan dalam sambutannya bahwa apresiasi tahunan ini merupakan bagian dari upaya perusahaan dalam mendukung kesejahteraan karyawan atau employee well-being. Karyawan yang berhasil mencapai kinerja terbaik dipilih berdasarkan evaluasi kinerja periode sebelumnya melalui seleksi ketat.
“Manajemen telah memilih 23 karyawan berprestasi untuk diberangkatkan ke Holyland di Yerusalem dan 6 karyawan lainnya ke Tirtha Yatra di India. Hal ini bisa tercapai karena kinerja perusahaan yang terus menunjukkan pertumbuhan positif,” jelas ERA.
Penilaian Berbasis Kinerja dan KPI
Karyawan yang terpilih berdasarkan beberapa kriteria, antara lain usia, lokasi penempatan, dan Key Performance Indicator (KPI) dari unit kerja masing-masing, baik dari Kantor Pusat maupun Kantor Wilayah. Seleksi dilakukan bagi karyawan tetap, kontrak, maupun outsourcing dengan masa kerja minimal tiga tahun dan tidak sedang menjalani sanksi disiplin.
Sebelumnya, Pegadaian juga telah memberangkatkan karyawan berprestasi penerima reward Umrah pada 24 April. Total penerima apresiasi berupa perjalanan wisata religi ini meliputi 127 karyawan untuk Umrah, 23 untuk Holyland, dan 6 untuk Tirtha Yatra.
“Semoga perjalanan ini menjadi kesempatan bagi teman-teman untuk melakukan recharge dan membawa dampak positif bagi peningkatan kualitas diri, baik dalam kehidupan pribadi maupun dalam pekerjaan. Saya harap ini juga menjadi inspirasi dan motivasi bagi karyawan lain untuk terus meningkatkan kinerja mereka,” tambahERA.
Dengan penghargaan ini, Pegadaian tidak hanya menunjukkan komitmennya terhadap kesejahteraan karyawan, tetapi juga memotivasi seluruh karyawan untuk terus memberikan kontribusi terbaiknya demi kemajuan perusahaan dan pelayanan maksimal kepada masyarakat.