KUALA LUMPUR- Seorang petugas lapangan meninggal dunia setelah helikopter jenis Bell 206 L4 yang sedang mendarat untuk mengisi bahan bakar terbakar di Bentong, Pahang, Malaysia, pada Kamis pagi (6/2) waku setempat.
Keterangan mengenai insiden ini disampaikan oleh Zulfadli Zakaria, Pegawai Perhubungan Awan Departemen Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Malaysia (JBPM) Pahang. Ia mengungkapkan bahwa pilot helikopter berhasil selamat dari kecelakaan yang terjadi di dekat kolam air panas, Jalan Lama Kuala Lumpur-Bentong, dikutip dari Antara.
Zulfadli menambahkan, jenazah petugas lapangan yang menjadi korban telah dibawa ke Rumah Sakit Bentong untuk dilakukan penanganan lebih lanjut.