Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad memastikan gedung sekretariat bersama Partai Gerindra dengan Partai Kebangkitan Bangsa PKB akan diresmikan pada pekan depan. Menurut Dasco, gedung sekretariat bersama partai Gerindra dan PKB ini akan dibangun di wilayah Jakarta Selatan.