JAKARTA – Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo dijadwalkan akan diperiksa hari ini. Jumat (16/6/2023). Menteri Syahrul diperiksa terkait dugaan kasus korupsi di Kementan RI.
“Benar, dijadwalkan untuk hadir besok (hari ini) Jumat (16/6/2023) jam 09.30 WIB di Gedung Merah Putih KPK,” kata Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri melalui pesan singkatnya.
Ali menuturkan pihaknya sudah mengirimkan surat undangan permintaan keterangan terhadap Syahrul Yasin Limpo. Ali berharap politikus Partai Nasdem tersebut memenuhi panggilan KPK.
“Informasi yang kami peroleh, surat sudah dikirimkan ke yang bersangkutan. Kami berharap yang bersangkutan bisa hadir memenuhi undangan dimaksud,” jelasnya.
Untuk diketahui, KPK tengah menyelidiki Dugaan Korupsi di Kementan Berdasarkan Laporan Masyarakat
Penyelidikan yang dilakukan KPK terkait dugaan korupsi di Kementan sebagai tindak lanjut dari laporan yang diterima dari masyarakat. Ali, seorang juru bicara KPK, mengungkapkan hal ini pada Rabu (14/6/2023).
Namun, Ali tidak merinci jenis dugaan korupsi yang sedang diselidiki KPK di Kementan. Berdasarkan informasi yang dikumpulkan, dugaan korupsi tersebut terkait dengan potensi penyalahgunaan Surat Pertanggungjawaban (SPJ) keuangan negara dan dugaan penerimaan gratifikasi di lingkungan Kementerian Pertanian (Kementan) selama periode 2019-2023