JAKARTA – Kebakaran melanda rumah kontrakan di Jalan Kedoya Azalea RT 4/4, Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, pada Kamis (23/1/2025) sekitar pukul 05.03 WIB. Api berhasil dipadamkan oleh petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) dalam waktu sekitar 30 menit setelah kejadian.
Menurut laporan Command Center Dinas Gulkarmat DKI Jakarta, pemadaman selesai dan kondisi dinyatakan “hijau” atau aman pada pukul 05.33 WIB.
Sebanyak lima unit mobil pemadam kebakaran dan 25 personel diterjunkan untuk menangani kebakaran tersebut. Hingga saat ini, penyebab kebakaran masih dalam proses penyelidikan oleh pihak berwenang.
“Pengerahan lima unit mobil dan 25 personel dilakukan untuk mengatasi kebakaran tersebut,” kata petugas Command Center.
Hingga kini, belum ada laporan mengenai korban jiwa atau kerugian material yang signifikan. Petugas terus melakukan penyelidikan untuk mengungkap penyebab kebakaran ini.