JAKARTA – TikToker Bunda Dor Dor, yang dikenal dengan nama asli Susilawati, baru-baru ini melaporkan dugaan penipuan terkait honor kerja setelah dirinya diterpa berbagai tawaran pekerjaan di Jakarta. Setelah dua hari di ibu kota, Bunda Dor Dor merasa tak puas dengan penghasilannya yang hanya Rp15 juta.
Selama di Jakarta, Bunda Dor Dor mengaku banyak terlibat sebagai bintang tamu di stasiun televisi nasional, berkolaborasi dengan kreator konten lain, hingga mendapat endorsement.
Namun, ia merasa jumlah honor yang diterimanya tidak sesuai dengan ekspektasi dan pekerjaan yang dilakoninya.
“Selama di Jakarta, saya dapat banyak job, mulai dari manggung sampai endorse. Tapi pas pulang, hasilnya enggak sebanding,” ungkap Bunda Dor Dor yang viral setelah aksi lucunya menyanyikan lagu “Waktu Ku Kecil” sambil berjoget, membuat dirinya jadi perhatian banyak orang.
Kronologi penipuan ini dimulai saat Bunda Dor Dor memutuskan terbang ke Jakarta setelah viral.
Ia menerima tawaran pekerjaan yang dijanjikan oleh oknum yang menghubunginya. Sayangnya, sesampainya di Jakarta, dirinya merasa dirugikan karena honor yang diterima jauh dari harapan.
Praktisi Hukum Mario Andreansyah menjelaskan bahwa sebelum bertemu dengannya, Bunda Dor Dor sempat bercerita kepada Andika Mahesa (Babang Tamvan) mengenai masalah ini.
Andika kemudian memfasilitasi pertemuan mereka untuk konsultasi hukum. Mario pun mengungkapkan bahwa meski Bunda Dor Dor sudah menjalani berbagai pekerjaan dengan harapan mendapatkan lebih banyak keuntungan, pada kenyataannya, uang yang diterimanya tidak sesuai dengan usaha yang sudah dikeluarkan.