JAKARTA – Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto mengaku siap jika dirinya diperiksa Kembali oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Petinggi partai besutan Megawati Soekarnoputri itu tidak keberatan memberikan keterangan terkait kasus suap yang melibatkan Harun Masiku.
“Prinsipnya kami kooperatif, kami sebagai partai politik yang menjunjung tinggi supremasi hukum, sehingga ketika saya diundang pun saya datang,” ujar Hasto, yang dikutip pada Sabtu (18/1/2025).
Hasto juga menambahkan bahwa ia akan menjawab setiap pertanyaan penyidik dengan penuh kejujuran dan komitmen untuk mengikuti seluruh proses hukum. Hal ini, menurut Hasto, mencerminkan keseriusan partainya dalam mendukung proses hukum yang sedang berlangsung.
Sebelumnya, Hasto telah diperiksa oleh KPK dalam kapasitasnya sebagai tersangka dalam kasus suap yang melibatkan Harun Masiku pada Senin (13/1/2025). Setelah pemeriksaan, KPK tidak melakukan penahanan terhadap Hasto. Meskipun demikian, KPK memastikan akan kembali memeriksanya sesuai dengan kebutuhan penyidikan.
Juru Bicara KPK, Tessa Mahardhika, sebelumnya mengonfirmasi bahwa Hasto akan dipanggil kembali untuk melanjutkan pemeriksaan terkait kasus tersebut.
“Pasti yang bersangkutan akan dipanggil kembali,” ujar Tessa.