Pengasuh Pondok Pesantren Alzaytun, Abdussalam Rasyidi Panji Gumilang, memenuhi panggilan Bareskrim Polri pada Senin, 3 Juli 2023. Panji Gumilang tiba di Gedung Bareskrim Polri Jakarta sekitar pukul 13.50 Waktu Indonesia Barat, dengan diawal rombongan dan kuasa hukum.
Berdasarkan jadwal, seharusnya Panji Gumilang diperiksa pada pukul 9.00 Waktu Indonesia Barat, namun jadwal pemeriksaan akhirnya diundur menjadi pukul 14.00 Waktu Indonesia Barat. Bareskrim Polri melakukan pemeriksaan terhadap Panji Gumilang dalam rangka penyelidikan terkait penistaan agama yang dilaporkan oleh dua pihak, yaitu laporan Dewan Pimpinan Pusat Forum Advokat Pembela Pancasila pada 23 Juni dan laporan Ken Setiawan dari NICC Center pada 27 Juni 2023.