JAKARTA – Ajang Daihatsu Indonesia Masters 2025 memasuki babak perempat final hari ini, Jumat (24/1/2025), di Istora Senayan, Jakarta.
Pertandingan 8 besar Indonesia Masters 2025 ini dimulai pukul 13.30 WIB dan dapat disaksikan melalui live streaming Vision+, serta siaran langsung di MNCTV dan iNews TV.
Selain itu, live score turnamen BWF Super 500 ini, tersedia di laman resmi BWF, bisa diakses di akhir tulisan ini.
Sebanyak 6 wakil Indonesia masih bertahan di babak 8 besar turnamen bulu tangkis kategori BWF Super 500 ini.
Mereka siap berjuang demi tiket semifinal. Berikut daftar pertandingan yang patut dinantikan:
Jadwal dan Fakta Menarik Pertandingan
1. Ganda Putri: Kusuma/Pratiwi vs Kim/Kong
Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi menjadi wakil pertama Indonesia yang tampil di Court 2.
Mereka menghadapi pasangan Korea Selatan, Kim Hye Jeon/Kong Hee Yong, pada match ke-2.
Ini adalah pertemuan kedua bagi kedua pasangan setelah sebelumnya Kusuma/Pratiwi kalah di Kumamoto Masters Japan 2024 dengan skor 30-29, 19-21, dan 17-21.
2. Ganda Campuran: Rivaldy/Kusumawati vs Hoo/Cheng
Di match ke-3 Court 2, pasangan Rinov Rivaldy/Lisa Ayu Kusumawati melawan Hoo Pang Ron/Cheng Su Yin (Malaysia). Pertandingan ini menjadi pertemuan perdana mereka.
Setelah hasil kurang memuaskan di India Open 2025, Indonesia Masters 2025 menjadi ajang penting bagi Rinov/Lisa untuk meningkatkan performa dan membangun chemistry.
3. Tunggal Putra: Jonatan Christie vs Kenta Nishimoto
Jonatan Christie akan tampil di match ke-4 Court 1 melawan Kenta Nishimoto (Jepang). Meski unggul peringkat (ranking 3 BWF vs ranking 15), Jonatan hanya memimpin tipis head-to-head 9-8 atas Kenta.
“Menjadi satu-satunya wakil di sektor tunggal putra pasti membuat saya, akan berupaya untuk menampilkan yang terbaik. Saya harus bisa untuk mengontrol permainan dan bermain lebih sabar dan tenang,” ujar Jonatan dikutip dari laman PBSI.
4. Tunggal Putri: Gregoria Mariska Tunjung vs Sim Yu Jin
Gregoria Mariska Tunjung bertemu Sim Yu Jin (Korea Selatan) di match ke-5 Court 2. Gregoria unggul dalam rekor pertemuan 5-1.
Kemenangan terakhirnya atas Sim Yu Jin diraih di Kumamoto Masters Japan 2024 dengan skor 18-21, 21-17, dan 21-19.
5. Tunggal Putri: Putri Kusuma Wardani vs Wen Chi Hsu
Laga menarik lainnya di sektor tunggal putri mempertemukan Putri Kusuma Wardani melawan Wen Chi Hsu (China Taipei).
Keduanya memiliki rekor pertemuan imbang. Jika menang, Putri KW berpotensi bertemu Gregoria Mariska di semifinal.
6. Ganda Putra: Fajar Alfian/M. Rian Ardianto vs Xie/Zeng
Fajar/Rian, satu-satunya wakil Indonesia di sektor ganda putra, menghadapi Xie Hao Nan/Zeng Wei Han (China) di Court 1.
Pasangan peringkat 4 dunia ini diunggulkan atas lawan mereka yang berada di peringkat 36.
Berikut jadwal lengkap perempat final badminton Indonesia Masters 2025 hari ini, Jumat (24/1/2025) di Istora Senayan, Jakarta:
Court 1
Mulai pukul 13.30 WIB
XD: Chen Tang Jie/ Toh Ee Wei (Malaysia) vs Dechapol Puavaranukroh/Supissara Paewsampran (Thailand)
WD: Yuki Fukushima/ Mayu Matsumoto (Jepang) vs Pearly Tan/Muralitharan Thinaah (Malaysia)
WS: Tomoka Miyazaki (Jepang) vs Ratchanok Intanon (Thailand)
MS: Kenta Nishimoto (Jepang) vs Jonatan Christie (Indonesia)
WS: Nguyen Thuy Linh (Vietnam) vs Sung Shuo Yun (China Taipei)
MD: Fajar Alfian/M. Rian Ardianto (Indonesia) vs Xie Hao Nan/ Zeng Wei Han (China)
MS: Li Shi Feng (China) vs Wang Tzu Wei (China Taipei)
MS: Kunlavut Vitidsarn (Thailand) vs Jia Heng Jason Teh (Singapura)
Court 2
Mulai pukul 13.30 WIB
XD: Hiroki Midorikawa/Natsu Saito (Jepang) vs Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia)
WD: Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi (Indonesia) vs Kim Hye Jeon/Kong Hee Yong (Korea Selatan)
XD: Rinov Rivaldy/Lisa Ayu Kusumawati (Indonesia) vs Hoo Pang Ron/Cheng Su Yin (Malaysia)
WD: Jia Yi Fan/Zhang Shu Xian (China) vs Go Pei Kee/Teoh Mei Xing (Malaysia)
WS: Sim Yu Jin (Korea Selatan) vs Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia)
WS: Putri Kusuma Wardani (Indonesia) vs Wen Chi Hsu (China Taipei)
MD: Kittinupong Kedren/Dechapol Puavaranukroh (Thailand) vs Hiroki Midorikawa/Kyohei Yamashita (Jepang)
MS: Shi Yu Qi (China) vs Weng Hong Yang (China)
Court 3
Mulai pukul 15.00 WIB
XD: Cheng Xing/Zhang Chi (China) vs Guo Xin Wa/Chen Fang Hui (China)
WD: Lee Yeon Woo/Lee Yu Lim (Korea Selatan) vs Chang Ching Hui/Yang Ching Tun (China Taipei)
MD: Man Wei Chong/Tee Kain Wun (Malaysia) vs Arif Junaidi/Yap Roy King (Malaysia)
MD: Kang Min Hyuk/Kim Won Ho (Korea Selatan) vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia)
Laga perempat final Indonesia Masters 2025 ini, juga bisa disaksikan melalui link live streaming berikut ini.
– Link live streaming
– Link live score BWF
Sebagai informasi, untuk menonton melalui Vision+, terlebih dahulu mengikuti paket berlangganan.
Tersedia Paket Premium Sports, dengan pilihan harga: Paket 30 Hari Rp40.000, Paket 90 Hari Rp95.000, atau Paket 1 Tahun Rp200.000.***