JAKARTA – Pada Senin (3/2), Menteri Pertahanan sekaligus Presiden RI, Prabowo Subianto, melakukan inspeksi mendadak ke dapur umum dan sejumlah sekolah di kawasan Rawamangun, Jakarta Timur, untuk meninjau pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis.
Prabowo memulai kunjungannya dengan menyambangi SD Negeri 05 Jati dan TK Negeri 02 di Pulo Gadung sekitar pukul 09:38 WIB. Kehadiran Prabowo yang mendadak langsung disambut hangat oleh warga dan para siswa yang terlihat antusias.
Tampil mengenakan pakaian safari dan topi cokelat, Prabowo tiba dengan kendaraan Maung. Para warga dan siswa pun menyambut dengan sorakan “Bapak! Pak! Pak Prabowo!” seraya melambaikan tangan.
Prabowo menyapa mereka sebelum melanjutkan kunjungan ke lokasi dapur umum untuk meminimalisir gangguan terhadap proses belajar mengajar di sekolah. Sekitar pukul 10:23 WIB, ia tiba di dapur umum yang memproduksi makanan bergizi untuk pelajar dan melakukan pemantauan langsung terhadap proses produksi.
Di sana, Prabowo berbincang dengan para petugas dan juru masak yang bertugas, menyapa mereka dengan ucapan “Assalamualaikum. Bertugas semua ya?” Sementara itu, pengelola dapur menjelaskan bahwa tempat tersebut digunakan untuk memproduksi sayur dan menu lainnya yang akan disalurkan ke sekolah-sekolah.
Selain itu, Prabowo juga menanyakan waktu mulai memasaknya untuk memastikan kualitas makanan yang disiapkan, serta memeriksa menu yang telah disusun oleh petugas untuk dibagikan kepada para pelajar.