JAKARTA – Satu keluarga di Ciputat yang nekat bunuh diri karena terjerat pinjaman online (Pinjol) dikuburkan satu liang lahat di pemakaman Poncol, Cirendeu, Tangerang Selatan.
Korban yang terdiri dari AF (32), YL (28), dan AH (3), sebelumnya dibawa ke Masjid Al Mukhlisin yang terletak dekat rumah duka untuk disholatkan sekitar pukul 11.00 WIB.
Setelah disholatkan, jenazah dibawa menuju Pemakaman Poncol, yang hanya berjarak beberapa menit dari lokasi kejadian, dan dimakamkan dalam satu liang lahat sekitar pukul 11.40 WIB.
Proses pemakaman dihadiri oleh keluarga, kerabat, serta tetangga yang tampak sangat berduka. Mereka terlihat menangis dan saling menenangkan, sembari mendoakan jenazah yang telah pergi.
Namun, hanya jenazah ibu dan anak yang dimakamkan di tempat tersebut. Jenazah AF, kepala keluarga, tidak tampak di lokasi tersebut. Keluarga korban menginformasikan bahwa jenazah AF akan dimakamkan di kampung halamannya, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.
Hingga kini, pihak kepolisian belum memberikan kesimpulan pasti mengenai penyebab kematian keluarga tersebut. Namun, berdasarkan keterangan saksi, diduga bahwa mereka meninggal akibat bunuh diri setelah sang suami terjerat dalam masalah pinjaman online (pinjol).